Pengembangan Diri

Inilah Pemenang JURUSANKU Essay Competition 2017

shutterstock_148602584-990x660

JURUSANKU Essay Competition 2017 yang diselenggarakan oleh Jurusanku bekerjasama dengan Victoria University, Melbourne, Australia, dengan topik “Jurusan apa yang akan kamu pilih di universitas dan mengapa?” membawa banyak kejutan dari para pesertanya (baca di artikel ini).

Selain dari banyaknya peserta yang mengikuti kompetisi ini, yang terdiri dari 77 sekolah dari 25 kota di Indonesia bahkan Malaysia, pilihan jurusan yang dijadikan topik dimasing-masing essay sangatlah beragam. Mulai dari prodi favorit seperti Manajemen dan Kedokteran hingga Education dan Sociology yang biasanya dijadikan pilihan “cadangan” oleh siswa dalam pemilihan Jurusan.

Dengan banyaknya essay yang memiliki konten, tata bahasa dan gaya penulisan yang sangat baik membuat para juri di JURUSANKU Essay Competition 2017 kesulitan memilih siapa pemenangnya.

Namun pada akhirnya dengan perbedaan skor yang sangat tipis, inilah para pemenang JURUSANKU Essay Competition 2017:

 

First Winner

Nicholas Bryan Russell Hendris, Santa Laurensia High School, Tangerang

Untuk membaca karya tulis Bryan, klik di sini. 

 

Second Winner

Gabrielle Pantjadarma Phan, Vita Senior High School, Surabaya

Untuk membaca karya tulisnya, klik di sini.

 

Third Winner

Valerie Victorine Puteri Halim, SMA Karangturi, Semarang

Untuk membaca karya tulisnya, klik di sini.

 

 

Kami juga memilih 3 peserta dengan kategori khusus:

Well Researched Essay

Laurentius Ardie Martono, SMA Margie, Surabaya

Tulisannya bisa dibaca di sini.

 

Authentic Essay

Maria Theodora Kriswinatmaja, Mentari School Grand Surya, Jakarta

Tulisannya bisa dibaca di sini.

 

Inspiring Story

Jeanette Nadia Sutedja, Teruna Muda Secondary School, Bogor

Tulisannya bisa dibaca di sini.

 

JURUSANKU & Victoria University, Melbourne mengucapkan terimakasih kepada seluruh partisipan, dan selamat kepada para pemenang. Juga kepada seluruh peserta, asah terus kemampuan menulismu, karena kemampuan berkomunikasi, khususnya secara tulis, bisa menentukan siapa pemenang dan siapa pecundang, serta siapa pemimpin dan siapa pengikut.

Ads 2-04

About the author

admin

admin

www.jurusanku.com adalah situs pendidikan yang misi utamanya adalah memberikan info seputar memilih jurusan di perguruan tinggi serta peta karir untuk berbagai bidang studi. Selain artikel dari pengelola, kami juga memuat materi dari sumber maupun penulis lain.

Add Comment

Click here to post a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*