Konsultan Pajak
“Konsultan pajak bukan ahli yang membantu perusahaan untuk menggelapkan pajak”
Pajak sudah lama dianggap njelimet bagi kebanyakan orang, baik awam maupun perusahaan. Dengan dinaikannya target penerimaan pajak oleh pemerintah menjadi hampir 30%, pemerintah tentu akan semakin ketat mengawasi para wajib pajak. Kekeliruan dalam penghitungan pajak bisa mengakibatkan tuntutan hukum atau denda besar.
Seorang akuntan pajak harus mampu membantu baik perseorangan maupun perusahaan menekan besarnya pajak tanpa melanggar ketetapan dan hukum. Konsultan pajak bukan ahli yang membantu perusahaan untuk menggelapkan pajak. Tapi sayangnya masih ada akuntan yang menyalahgunakan keahliannya dan bersengkongkol untuk menggelapkan pajak.
Konsultan Sistem Informasi
Seorang akuntan juga bisa memberikan konsultasi Sistem Informasi. Ia bisa membantu merancang system dan proses bisnis dari suatu perusahaan dan merinci apa saja yang harus dicatat, apa saja formulirnya, bagaimana mencatatnya, siapa yang harus tanda tangan di formulir tertentu, siapa yang membuat laporan pertanggung jawaban serta bagaimana membuat laporan lengkap kepada pimpinan.
Sistem informasi yang baik memudahkan adanya penyesuaian atas perkembangan perusahaan misalnya saat ada penambahan cabang atau pabrik baru
Auditor
Tugas auditor adalah melakukan penilaian terhadap aktivitas operasional dan keuangan perusahaan. Ia harus memastikan bahwa semua kegiatan usaha perusahaan berjalan sesuai dengan peraturan perundangan–undangan, melidungi harta perusahaan, dan meningkatkan kualitas perencanaan dan penggunaan sumber daya yang effisien. Ia juga harus memeriksa apakah semua yang dicatat sudah sesuai dengan praktik bisnis yang dianggap wajar.
Akuntan yang tugasnya memeriksa keuangan di perusahaan tempat ia bekerja disebut Internal Auditor. Ada auditor jenis lain yang tugasnya memeriksa keuangan perusahaan lain dan mengumumkan hasilnya kepada pihak ketiga. Ini disebut eksternal auditor atau lebih dikenal sebagai akuntan publik. Hanya sarjana Akuntansi yang lulus uji sertifikasi memiliki kewenangan ini. Di Indonesia jumlahnya masih sangat sedikit.
Advisor
Tugasnya memberi masukan bagi top management setelah berdiskusi dengan pihak yang hendak bekerja sama. Banyak bahasa teknis yang perlu diterjemahkan terkait dengan system, peraturan,perpajakan, dan sebagainya. Jadi resiko investasi di luar negeri yang biasanya bernilai sangat besar bisa diminimalkan.
Bagi yang berminat pada bidang pemberantasan korupsi, baca Forensic Accounting, di bagian 5 artikel ini.
Add Comment